Resep Cara Membuat Gulai Kambing Nikmat


Resep Cara Membuat Gulai Kambing Nikmat - Makanan kambing memang tidak mudah sekali untuk di olah karena kita harus menghilangkan bau dari kambing yang sangat menyengat dan juga daging nya agak alot. Maka dengan postingan ini kami ingin sampaikan bagaimana untuk bisa membuat gulai kambing nikmat dan sangat enak saat di makan dengan keluarga anda.


Mudah sekali kok cara membuat gulai kambing tersebut dengan mengetahui langkah-langkah yang kami sampaikan disini maka anda akan bisa membuat gulai kambing yang pastinya akan di sukai oleh keluarga anda kalau mereka sudah memakannya.

Bahan Gulai Kambing :

2 kg Daging kambing campur tulang (bisa menggunakan iga, paha, lemusir, sandung lamur)
4 ltr Air

Bahan Bumbu Gulai Kambing (dihaluskan) :

3 sdm ketumbar
1 sdm lada bulat
1 sdt jinten putih
1 sdt kelabet
5 btr kapulaga hijau
5 btr bawang putih
10 btr bawang merah
3 cm jahe
5 cm lengkuas
3 cm kunyit
1/8 biji pala
1 sdt garam
2 bh kaldu blok

Bahan Bumbu lainnya : 

5 sdm minyak goreng
1 btr bawang bombay, iris tipis
4 lbr daun jeruk
2 lbr daun salam
2 btg sereh, pukul
5 cm kayu manis
4 btr cengkeh.
250 ml santan kental.

Cara menghilangkan Bau Perengus pada daging kambing : Gunakan campuran beberapa bumbu dapur seperti kunyit, jahe, salam, sereh, dan lengkuas yang sudah dihaluskan ke dalam campuran rebusan untuk menghilangkan bau prengus. Bumbu-bumbu halus ini diyakini bisa menghilangkan bau prengus ketika daging direbus sampai daging ini empuk. Setelah itu buang airnya.

Cara Membuat Gulai Kambing :

1. Masak air sampai mendidih, masukkan daging kambing, biarkan hingga mendidih lagi, lalu masukkan daun jeruk, daun salam, kayu manis, dan cengkeh.
2. Panaskan minyak sayur dalam wajan, masukkan sereh tumis sebentar hingga wangi, masukkan bawang Bombay lalu tumis sampai layu, kemudian masukkan bumbu halus lainnya dan tumis terus sampai beraroma wangi dan matang. tambahkan kuah daging sedikit, aduk-aduk sampai rata, lalu matikan api.
3. Tuang bumbu kedalam panci daging dan rebus terus sampai daging benar-benar empuk dan bumbu meresap.
4. Masukkan santan kental, terus masak hingga mendidih, lalu angkat.
5. Sajikan dengan bawang goreng, pelengkap acar atau asinan sesuai selera, serta nasi hangat.

Dengan cara diatas maka anda bisa membuat gulai kambing sendiri yang enak empuk lagi dagingnya. Semoga dengan info yang kami sampaikan diatas tentang Resep Cara Membuat Gulai Kambing bisa menjadi pelajaran yang bergarga buat anda semua saat ingin membuat gulai kambing saat ini.

0 Response to "Resep Cara Membuat Gulai Kambing Nikmat"

Post a Comment